Khotmil Qur’an dan Bukber Perdana Prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir

Senin, 1 April 2024, Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir menggelar acara Khotmil Qur’an dan buka bersama (bukber) yang perdana dengan tema “Rajut Ukhuwah di Bulan Bertabur Berkah”. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa, alumni, dan dosen dari program studi yang bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan pemahaman terhadap ilmu Al-Qur’an dan tafsir.

Acara bukber tersebut diadakan di LAB IAT, yang dihiasi dengan nuansa yang hangat dan ramah. Para mahasiswa, Alumni dan Dosen hadir dengan penuh semangat, menciptakan kebersamaan yang erat.

Dalam sambutannya, Ketua Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Bapak Hepni Putra Lc. M.Ag menyampaikan pentingnya memperkuat hubungan antara mahasiswa, alumni, dan dosen sebagai bagian dari komunitas akademik yang baik. Beliau juga mengucapkan terima kasih pada seluruh mahasiswa, alumni dan para Dosen yang sudah menyempatkan waktunya dalam silahturahmi yang diselenggarakan ini

Selain itu acara bukber juga diisi dengan kegiatan-kegiatan yang bertujuan untuk mempererat hubungan antar peserta, seperti Sholawat Bersama, Khotmil Qur’an serta tausiyah agama yang disampaikan oleh Prof. Dr. Wajidi Sayadi., M.Ag, beliau menyampaikan pesan untuk para hadirin yang hadir akan pentingnya menggapai Ramadhan dengan yakin dan jihad kerja keras, cerdas dan juga ikhlas, selain itu beliau juga berpesan pada Mahasiswa serta alumni bahwa selama kita yakni tidak akan melarat hidup seseorang jika menolong agama Allah. Pertolongan Allah ada seribu macam dalam membantu hambanya.

“saya mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh lapisan yang turut memeriahkan kegiatan kit aini, selain itu saya sangat bangga melihat antusiasme yang tinggi dari semua mahasiswa bukber ini. Semoga melalui acara ini, kita semua semakin termotivasi untuk terus meningkatkan serta menjaga silaturahmi yang sudah terjalin,” ungkap Formateur Ketua Umum HMPS IAT Azizi Lutfi

Para peserta menyambut acara ini dengan sukacita dan berharap agar kegiatan semacam ini dapat menjadi agenda rutin di masa mendatang.

Penulis : Siti Zahraini

Editor: Diaz Ataya

Leave a Reply