Senin, 6 Februari 2023, telah dilaksanakan kegiatan bedah buku oleh pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT), FUAD, IAIN Pontianak. Bertempat di Aula A. Rani IAIN Pontianak, kegiatan bedah buku dengan judul “Kritik Terhadap Studi Al-Qur’an Kaum Liberal” berjalan dengan lancar dan diwarnai oleh semangat serta antusias mahasiswa program studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT) IAIN Pontianak.
Dr. Luqman Abdul Jabbar, S.Ag., M.Si., salah satu dosen program studi IAT IAIN Pontianak, mengambil peran penting sebagai pemateri dalam kegiatan bedah buku ini. Dr. Luqman Abdul Jabbar, S.Ag., M.Si. sebagai intelektual yang memiliki pandangan tajam dalam studi Al-Qur’an menyampaikan dan memberikan wawasan yang dalam kepada peserta bedah buku. Dalam acara tersebut, Dr. Luqman Abdul Jabbar, S.Ag., M.Si. mengajukan berbagai kritik terhadap pendekatan kaum liberal dalam menginterpretasikan Al-Qur’an.
Diskusi yang berlangsung selama bedah buku ini sangat interaktif, dengan mahasiswa IAT aktif bertanya dan berpartisipasi dalam diskusi kritis. Mereka menggali lebih dalam tentang argumen-argumen yang disajikan dalam buku karya Fahmi Salim, M.A. tersebut dan mencoba memahami kerumitan dalam studi Al-Qur’an yang disoroti oleh penulis.
Salah satu peserta dari mahasiswa IAT, Bilal, mengungkapkan, “Bedah buku ini telah memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang berbagai perspektif dalam studi Al-Qur’an. Kami berterima kasih kepada HMPS IAT atas kesempatan ini, dan kepada pemateri yaitu Dr. Luqman Abdul Jabbar, S.Ag., M.Si. yang sangat menginspirasi kami untuk terus mengejar pengetahuan tentang Al-Qur’an.”
Dr. Luqman Abdul Jabbar, S.Ag., M.Si. mengakhiri diskusi dengan mengatakan, “Kehadiran mahasiswa IAT dalam acara ini membuat ghirah intelektual saya semakin meningkat. Saya yakin mereka adalah generasi masa depan dalam studi Al-Qur’an.”
Penulis: Qory Fasdatul Jannah